Tampilkan postingan dengan label Agama. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Agama. Tampilkan semua postingan

[Update] Crop Circle ditemukan berbentuk burung Phoenix di Yatesbury

Add Comment
[Update] Crop Circle ditemukan berbentuk burung Phoenix di Yatesbury - Apakah ini kedatangan alien ke bumi? Burung phoenix api muncul dari dalam abu di Yatesbury, Inggris. Itulah kata para penduduk setelah pada pagi hari tanggal 12 Juni 2009 kemarin ditemukan sebuah Crop circle berbentuk burung phoenix. Formasi ini menambah crop circle berpola hewan setelah sebelumnya muncul crop circle berbentuk ubur-ubur dan capung. Dan phoenix ini muncul hanya beberapa ratus meter dari crop circle berbentuk capung.

[Update] Crop Circle ditemukan berbentuk burung Phoenix di Yatesbury

[Update] Crop Circle ditemukan berbentuk burung Phoenix di Yatesbury

[Update] Crop Circle ditemukan berbentuk burung Phoenix di Yatesbury

Sama dengan crop circle yang lain, crop circle phoenix ini ditanggapi dengan skeptis oleh banyak orang. Mengenai bentuknya, beberapa mengatakan bahwa itu bukan burung phoenix, melainkan burung elang. Namun kita dapat melihat pola api yang muncul dari ekornya sehingga kita dapat mengatakan bahwa pola itu adalah burung api phoenix.

Sebelumnya peneliti Crop circle bernama Karen Alexander mengatakan bahwa ia percaya kemunculan crop circle akan semakin intens menjelang 2012 ketika dipercaya peristiwa katastropik akan terjadi di bumi.

Tidak banyak informasi yang bisa saya dapatkan mengenai crop circle ini mengingat crop circle ini baru saja terbentuk sehingga liputan media masih belum banyak. Namun beberapa orang mengaitkan kemiripan simbol phoenix ini dengan simbol agama Zoroastrianisme, seperti gambar dibawah ini.

[Update] Crop Circle ditemukan berbentuk burung Phoenix di Yatesbury

Zoroastrianisme dikenal sebagai salah satu agama tertua di dunia yang berasal dari Persia (sekarang Iran) dan dianggap memiliki pengaruh besar terhadap kebudayaan-kebudayaan dunia. 
sumber:http://www.smartnewz.info/2011/12/crop-circle-berbentuk-burung-phoenix.html

Kumpulan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1434/H 2013

Kumpulan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1434/H 2013 - Informasi terbaru buat sobat semuanya yang bakalan saya sampaikan untuk kesempatan kali ini yaitu mengenai sebuah info terbaru dalam sebuah kemenangan. yaitu sebuah Kumpulan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri yang tepatnya setelah kita melaksanakan ibadah puasa ini pastinya nanti akan bertemu dengan hari yaitu hari raya lebaran idul fitri. baiklah langsung saja kita simak beberapa kumpulan ucapan hari raya lebaran dibawah ini.

Kumpulan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1434/H 2013

Bila Idul Fitri adalah lentera, izinkan membuka tabirnya dengan maaf agar cahayanya menembus jiwa fitrah dari tiap khilaf  Selamat Hari Raya Idul Fitri 1434H

Ramadhan membasuh hati yang berjelaga Saatnya meraih rahmat dan ampunan-Nya
Untuk lisan dan sikap yang tak terjaga Mohon dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya. Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1434 H Minal Aidin Wal Faidzin Taqabalallahu minnaa wa minkum

Kata-kata ku tlah banyak menyakitimu, perbuatanku tlah bnyak melukaimu. di hari nan fitri ini, ijinkan kuucapkan “TAQOBBALALLAHUMINNA WA MINKUM”, minal aidzin wal faidzin, mohon maaf lahir & bathin

Berbuat khilaf adalah sifat
Meminta maaf adalah kewajiban
Dan kembalinya Fitrah adalah tujuan
MOHON MAAF LAHIR DAN BATHIN

Bulan Ramadhan telah berlalu
Dan hari Kemenangan telah datang
Untuk itu mari kita bersihkan hati dan jiwa kita
Dari gelimang dosa
Mohon Maaf Lahir dan Bathin

Andai jemari tak sempat berjabat.
Jika raga tak bisa bersua.
Bila Ada kata membekas luka.
Semoga pintu maaf masih terbuka.
Selamat Idul Fitri 1434 H

Kartu Selamat Hari Raya Idul Fitri 1434 - 2013

Demikianlah informasi yang bisa saya sampaikan mengenai sebuah Kumpulan Ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri, semoga bermanfaat juga berguna untuk semuanya. sekian dari saya dan terima kasih sudah berkunjung ke blog betelm.. semoga bermanfaat.
Sekolah di Jerman akan ajarkan Agama Islam

Sekolah di Jerman akan ajarkan Agama Islam

Add Comment
Christian Wulff. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, DEPOK- Pemerintah Federal Jerman berencana memberikan pelajaran agama Islam di sekolah. Presiden Jerman, Christian Wulff menyampaikan itu saat memberikan kuliah umum di Universitas Indonesia, Kamis, 1 Desember 2011.

"Orang muslim dan Islam sudah menjadi bagian Jerman, ada empat juta penduduk muslim dan kami akan memasukan pelajaran Islam di Sekolah," kata Wulff.

Menurut Wulff pendidikan agama Islam penting karena Jerman sangat menghormati perbedaan agama. " Kami memandang Islam seperti juga Kristen sendiri" kata Wulff. " Kami berharap cara pandang serupa juga terjadi di negara Islam"

Wulff juga memuji Bhineka Tunggal Ika dan Pancasila. Ia menyebut sila kelima Pancasila 'Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia'. Menurut dia, Indonesia sebagai negara yang mayoritas warganya adalah umat Islam terbukti mampu menghargai agama lain. "Indonesia paling banyak muslim dan di atur dalam pancasila keadilan sosial," kata Wulff di depan para pejabat Negara RI dan sivitas akademika UI itu.

Menurut Wulff agama Islam itu unik dan kaya akan sejarah. Ia menyinggung tentang Quran yang memberikan banyak pelajaran sejarah bagi umat Islam. "Kami sangat tertarik pada Al-qur'an, sangat kaya dengan sejarah," katanya.

Wulff memberikan kuliah umum tentang kerja sama Jerman Indonesia dalam riset dan teknologi di Auditorium Terapung,Perpustakaan UI Depok selama satu jam. Acara yang di Mulai pukul 14:00 itu di awali oleh sambutan Menteri Riset dan Teknologi, Gusti Muhammad Hatta. Ikut hadir, mantan Presiden BJ Habibie dan Wakil Menteri Pendidikan Wiendu Nurhayati.

sumber