Membuat Iklan/Banner Melayang di Kanan dan Kiri Blog

Membuat Iklan/Banner Melayang di Kanan dan Kiri BlogTULISKAN.com - Para blogger, pastinya anda sudah tahu banner bukan? banner adalah sejenis gambar yang di pasang pada blog, bisa digunakan sebagai media iklan, media promosi, maupun media informasi. Namun terkadang, blog kita memiliki tata ruang yang terbatas untuk menyimpan banner, oleh karena itu kita biasanya hanya memasang beberapa banner, sekarang saya akan mencoba memberikan solusi agar kita dapat memaksimalkan kegunaan dan monetize blog, yakni dengan cara membuat banner melayang di sisi blog, agar tidak memakan space di sidebar ataupun tata letak lain blog kita.

Selain itu, Iklan banner seperti ini juga sangat membantu anda dalam advertising, karena iklan yang muncul akan selalu ikut kebawah dan keatas halaman setiap kali di scroll, jadi pengunjung bisa selalu melihat iklan tersebut, dari situ kita harapkan hasil klik-an iklanya pun juga akan bagus, dan menambah keuntungan monetize kita para blogger. 

Ide postingan ini saya dapatkan dari salah seorang sahabat blogger yang meminta membuatkan tutorial ini, ia ingin beberapa bulan kedepan monetize keuangan blog-nya bisa maksimal dan meningkat, dan pada kesempatan kali ini saya akan coba untuk menjawabnya. Ternyata caranya juga mudah kok sob, tinggal ikuti langkah-langkah di bawah ini, silahkan disimak.

Cara Membuat Banner Melayang di Kanan atau Kiri Blog

1. Login Ke Blogger.

2. Pilih Tata Letak.

Cara Membuat Banner Melayang di Kanan atau Kiri Blog







3. Pilih Tambah Gadget.

4. Pilih 'HTML/JavaScript'.

Cara Membuat Banner Melayang di Kanan atau Kiri Blog






5. Lalu letakkan kode di bawah ini ke dalam kotak konten 'HTML/JavaScript', setelah itu klik 'save'.

<script type='text/javascript'>
    $(document).ready(function() {
    $('img#closed').click(function(){
    $('#btm_banner').hide(90);
    });
    });
    </script>
    <script type="text/javascript">var a=navigator,b="userAgent",c="indexOf",f="&m=1",g="(^|&)m=",h="?",i="?m=1";function j(){var d=window.location.href,e=d.split(h);switch(e.length){case 1:return d+i;case 2:return 0<=e[1].search(g)?null:d+f;default:return null}}if(-1!=a[b][c]("Mobile")&&-1!=a[b][c]("WebKit")&&-1==a[b][c]("iPad")||-1!=a[b][c]("Opera Mini")||-1!=a[b][c]("IEMobile")){var k=j();k&&window.location.replace(k)};
    </script><script type="text/javascript">
    if (window.jstiming) window.jstiming.load.tick('headEnd');
    </script>
    <!--start: floating ads-->
    <div id="teaser2" style="width:auto; height:auto; text-align:left; display:scroll;position:fixed; top:20px;left:10px;">
    <!--Mulai-->
<a href='URL-Tujuan' title='Judul Iklan'><img src='URL-Gambar/banner'/></a>
    <!--Akhir-->
    </div>
    <!--end: floating ads-->
    <!--start: floating ads-->
    <div id="teaser3" style="width:auto; height:auto; text-align:right; display:scroll;position:fixed; top:20px;right:0px;">

    <!--Mulai-->
<a href='URL-Tujuan' title='Judul Iklan'><img src='URL-Gambar/banner'/></a>
    <!--Akhir-->
    </div>
    <!--end: floating ads-->

Keterangan:
  • Ganti kode yang berwarna merah dengan kode script banner anda
  • 20 = Jarak Iklan Pop-right dari sisi atas layar
  • 0 = Jarak Iklan Pop-right dari sisi kanan layar
  • 20 = Jarak Iklan Pop-left dari sisi atas layar
  • 20 = Jarak Iklan Pop-left dari sisi kiri layar

6. Selesai.

Demikian tutorial blog tentang Cara Membuat Banner Melayang di Kanan atau Kiri Blog, semoga bermanfaat, dan selamat mencoba.           

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »